Selasa, 26 Juli 2011

Persiapan menyambut bulan ramadhan di bulan sya'ban

Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci ramadhan di bulan sya'ban tahun ini. Kita sebagi muslim yang bertakwa perlu mempersiapkan fisik diri dan hati/qalbu. Persiapan fisik dengan menjaga kesehatan. Persiapan hati dengan cara memperbanyak ilmu fiqh mengenai puasa ramadhan dengan menambah ilmu. Sehingga kita dapat mengetahui beberapa rangkaian amal ibadah dalam rangkaian kegiatan amal ibadah di bulan ramadhan.

Dalam persiapan puasa perlu kita perbaiki diri sendiri dengan menata hati dan melatih melakukan amal ibadah yang sunah. Namun juga perlu di perhatikan, masih adakah tanggungan hutang puasa di tahun yang lalu yang belum dikerjakan.Terutama bagi wanita dan orang sakit di bulan ramadhan tahun yang lalu. Bagi pria yang sehat jasmani dan ruhani jangan sekali-kali mencoba untuk membatalkan puasa di bulan ramadhan karena tidak ada cara dispensasi untuk menggantinya alias dosa besar.

Amalan ibadah untuk menyambut bulan ramadhan dengan memperbanyak puasa sunah yang lain di luar bulan ramadhan.Terutama memperbanyak amal ibadah puasa sunah di bulan sya'ban. Puasa di bulan sya'ban tidak ada ketentuan hari dan tanggal. Kita dapat meningkatkan amalan puasa dengan puasa senin-kamis atau jika dirasa kurang dapat mengerjakan puasa daud yakni sehari puasa sehari tidak puasa.

Hadist rasulullah, "Dari Aisyah ra, dia berkata: Adalah rasulullah saw berpuasa sehingga kami berkata (beliu) tidak pernah tidak puasa, dan beliau tidak puasa sehingga kami berkata beliau tidak puasa dan tidaklah aku melihat beliau (rasulullah) sempurna puasa sebulan penuh kecuali Ramadhan dan tidaklah aku melihat beliau puasa dalam bulan yang lebih banyak puasanya (sebagaimana) dalam bulan sya'ban" (Mutafaq alaih).

Dari hadist ini kita disunahkan memperbanyak amalan puasa sunah di bulan sya'ban. Dalam syariat islam, puasa sunah bukanlah di bulan rajab seperti yang dilakukan masyarakat. Puasa di bulan rajab tidak ada tuntunannya dari Nabi Muhammad, hadist yang dipakai untuk puasa rajab adalah hadist doif. Marilah kita isi tiap hari dengan ibadah yang sesuai dengan Syariat Islam. Melakukan ibadah yang sesuai dengan tuntunan dari Allah SWT dan dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW. Ayo perbanyak puasa sunah di bulan sya'ban

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...